Fungsi Audio Interface Untuk Dunia Recording
Ketika kamu membeli laptop atau merakit PC, kamu sudah mendapatkan souncard internal dari laptop tersebut. Fungsi soundcard adalah suatu hardware yang sudah tertanam di mainboard untuk mengeluarkan sumber audio notifiklasi OS maupun audio mp3 dan sejenisya.
Pada perangkat tersebut terdapat beberapa lubang yaitu earphone, line in dan line out. Nah untuk melakukan perekaman suara kamu tinggal mencolokan saja microphone ke line in soundcard bawaan dari perangkat laptop maupun PC.
Perlu kamu ketahui, hasil dari souncard bawaan mungkin tidak sesuai dengan yang kamu harapkan, kualitas hasil rekaman kemungkinan agak gimana, noise gedhe dan ada latency , suara agak terlambat/delay ketika proses perekaman.
Kekurangan di atas kamu harus membeli souncard atau istilah saat ini adalah audio interface. ketika melakukan proses perekaman, hasilnya sudah multi track tergantung dari berapa banyak pre amp yang ada dalam audio interface tersebut. Semakin banyak pre amp kemungkinan semakin banyak pula fungsinya, dan harganya pun semakin mahal pula 😏😏😏
Audio interface tidak terpasang seperti soundcard jaman baheula, audio interface terhubung melalui USB dan sangatlah gampang digunakan, apalagi driver sudah plug and play, colok otomatis driver sudah terinstal. Biasanya kabel USB sudah ada dalam pembelian perangkat Audio Interface, jikatidak mendapatkan kamu bisa koq memakai kabel USB printer.
Fungsi audio interface untuk dunia recording jelas sebagai alat untuk perekaman, fungsi lainnya sebagai alat untuk mengeluarkan suara ke speaker monitor. Menurut pengalaman saya pribadi, menggunakan audio interface sangatlah berguna sekali, efisien waktu dengan dan menghasilkan file audio yang maksimal.
Audio Interface :
- Saat perekaman latency aman tidak ada delay
- Hasil sudah multitrack jika audio interface kamu mempunya preamp2 atau lebih.
- Hasil audio bagus* ketimbang dari soundcard bawaan laptop / PC
Post a Comment for "Fungsi Audio Interface Untuk Dunia Recording"